Kembali Kepolisian Gelar Operasi Keselamatan Lodaya 2024

- Penulis Berita

Selasa, 5 Maret 2024 - 08:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumedang (HDAS).- Guna meningkatkan kesadaran di jalan raya, Kepolisian menggelar Operasi Keselamatan Lodaya Tahun 2024. Hal ini, dalam konteks imbauan, sosialisasi, dan penindakan pelanggaran berupa teguran humanis dengan sasaran pengendara kendaraan bermotor, terutama Opang dan Ojol di wilayah hukum Polsek Sumedang Utara, Selasa (5/3/2024).

Menurut keterangan Kapolsek Sumedang Utara, Kompol Awam Muhammad Rizal, sesuai petunjuk dan arahan Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Operasi Keselamatan Lodaya Tahun 2024.

“Dalam sesi imbauan, masyarakat setempat diberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai pentingnya patuh terhadap aturan lalu lintas demi menjaga keselamatan bersama, khususnya Ojek pangkalan dan Ojek Online yang diberikan informasi mengenai berbagai potensi risiko di jalan raya serta strategi untuk menghindari kecelakaan,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, tuturnya, sosialisasi yang dilakukan juga mencakup edukasi mengenai penggunaan helm, sabuk pengaman, serta pentingnya menjaga jarak aman saat berkendara.

“Melalui pendekatan yang humanis, mereka diharapkan lebih terbuka untuk menerima informasi dan melakukan perubahan perilaku yang lebih positif. Akan tetapi bagi mereka yang tetap melanggar aturan, penindakan tidak bisa dihindari,” katanya.

Sehingga, tambah dia, dalam hal ini teguran diberikan dengan pendekatan yang lebih humanis dan penuh pengertian agar para pelanggar dapat merenungkan perbuatannya dan tidak mengulanginya di masa mendatang.

“Semoga giat ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan dalam upaya meningkatkan kesadaran akan keselamatan berlalu lintas di wilayah Polsek Sumedang Utara,” harapnya.

“Dengan kolaborasi antara pihak kepolisian, Pemda serta masyarakat, diharapkan pula angka kecelakaan dapat ditekan dan keselamatan berlalu lintas dapat menjadi prioritas bersama,” ditambahkan Awam. ***

Berita Terkait

Kang Jeje ikut senam bersama masyarakat Batujajar kabupaten Bandung Barat
Jeje Richi Ismail gebyarkan Acara Peresmian Pamidangan Teknsaw Mandiri Sejati di desa situwangi
Rumah Sakit Umum Bina Sehat Menggelar Ground Breaking Pembangunan Gedung Baru 
Pengarahan Kapolsek Gununghalu kepada warga desa Cinengah kecamatan Rongga KBB,
Puluhan Anak Yatim Binaan HMT Dapat Santunan dari “Abul Yatama” Dadang Supriatna
Bupati Bandung Saksikan Penandatanganan Kerjasama Investasi Pelayanan Air Minum
Job Fair: Pemkab Bandung Bersinergi Dengan 10 Perusahaan Untuk Menyiapkan 300 Lowongan Kerja
Pemdes Cipinang Menggelar Musdes Perencanaan RKPDES TA 2025

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 08:57 WIB

figur komunitas milenial Bandung Barat yang sangat tegas lugas “ini pesannya”

Rabu, 6 November 2024 - 07:45 WIB

Kepala Desa Bongas,Lantik para Ketua RW.

Rabu, 21 Agustus 2024 - 00:49 WIB

Meriahkan HUT RI Ke 79 Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung

Sabtu, 20 Juli 2024 - 02:41 WIB

Camat Pameungpeuk Agus Hindar Hadiri Pengajian Sabtu (JITU) bersama Bupati Bandung

Jumat, 19 Juli 2024 - 15:30 WIB

Job Fair: Pemkab Bandung Bersinergi Dengan 10 Perusahaan Untuk Menyiapkan 300 Lowongan Kerja

Selasa, 16 Juli 2024 - 10:07 WIB

Kegiatan MPLS Hari ke-2 di SMA Banjar Asri Cimaung

Minggu, 14 Juli 2024 - 23:09 WIB

Emma Dety: Pelaksanaan KMD dan KML Untuk Meningkatkan Kualitas Kapasitas Pembina Pramuka

Minggu, 14 Juli 2024 - 12:21 WIB

Bupati Dadang Supriatna Ajak Masyarakat Kab. Bandung Meningkatkan Keimanan dan Ketakwaan Kepada Allah SWT

Berita Terbaru

Bandung

Gempar Diduga Cemburu, Suami Bunuh Istri

Senin, 9 Des 2024 - 07:11 WIB

Uncategorized

Kepala Desa Bongas,Lantik para Ketua RW.

Rabu, 6 Nov 2024 - 07:45 WIB